Alumni SMPN 1 IV koto Aur malintang kab. Padang Pariaman Tamatan 1993 Gelar Berbuka Bersama dengan 100 orang anak Yatim

 

Purdiman ketua alumni SMPN 1 AurMalintang Tamatan 1993, dan terlihat hadir duduk di depan dari kiri kekanan Ida guru Matematika, Nazirwan,S.Pd kepala sekolah SMPN 1 AurMalintang sekarang, Afniwati,S.P.d, Diral,S.Pdi, dan Syafruddin.S.Pd 

AurMalintang (indomen)--- Alumni SMPN 1 IV koto Aur malintang kabupaten Padang Pariaman provinsi sumatera barat,Tamatan 1993 laksanakan .Acara berbuka bersama dengan 100 orang anak Yatim dilingkungan tempat tinggal alumni SMPN 1 Aur malintang angkatan 1993 yang tinggal di kampung, di kecamatan IV koto Aurmalintang.

Acara berbuka bersama tersebut di laksanakan di rumah Yasnizarwati akrab dipanggil Yas Jum'at  (29/3/2024).

 Ketua Alumni Tamatan 1993 sekaligus Panitia pelaksana buka bersama, Purdiman yang akrab dianggil "pirang" dalam sambutannya mengucapkan selamat dan terima kasih kepada kepala sekolah SMPN 1 AurMalintang sekaran yang juga alumni SMPN AurMalintang tamatan 1991, bapak dan ibu mantan Guru yang pernah mengajar kami dan istimewa anak atau adik yatim yang telah hadir dan memenuhi undangan acara berbuka bersama ini.

 

erlihat Bapak dan ibuk alumni SMPN 1 AurMalintang sedang memberikan Amplop berisi uang kepada 100  anak yatim pada acara berbuka bersama Jum'at 29 Maret 2024 di rumah Yas di AurMalintang disaksikan kepala sekolah dan mantan guru dari alumni SMPN AurMalintang. 

Juga disebutkan  Pirang, bahwa kegiatan berbuka bersama alumni tamatan 1993 dan berbagi rezeki bersama dengan adik adik anak yatim , yang telah memenuhi undangan kami alumni 1993. Juga disebutkannya bahwa kegiatan ini rutin telah dilaksanakan 4 kali atau sudah empat tahun. Kegiatan ini dilaksanakan oleh alumni 1993 yang berada di kampung dan juga yang berada dirantau.

Juga disebutkan  pirang bahwa alumni tamatan 1993 juga melaksanakan kegiatan arisan satu kali sebulan, dari rumah ke rumah secara bergiliran setiap alumni. Selain itu disebutkan pirang  bahwa kegiatan seperti ini sudah dilaksanakan 4 kali . Berbuka bersama yang telah dilaksanakan tersebut yakni :

Pertama dirumah yeni  yulpita di Labuah baru aur malintang tahun 2020, kedua dirumah Efrianti kp tanjuang tahun 2022, ketiga tahun 2023 di rumah Rikabmasdeli di digata Aur malintan dan ke empat sekarang ini di rumah yasmanizarwati di depan sekolah SMPN 1 AurMalintang Jum'at (29/3/2024).

 Pada acara buka bersama tersebut dihadiri kepala sekolah SMPN 1 Aurmalintang sekarang Nazirwan SPd MM dan 4 orang mantan guru dari alumni 1993.

Diantaranya : Diral,S.Pdi mantan  guru agama,  Syafruddin,S.Pd guru Ipa, Afniwati  guru IPA dan buk Ida Guru matematika.

 Menjelang magrib sambil menunggu waktu berbuka, diisi dengan Tausiyah atau ceramah agama dari Ustadz Diral,S.Pdi. dalam ceramahnya ustadz Diral mengatakan : bahwa "memelihara anak yatim dapat mendatangkan rezeki. dengan memelihara anak yatim tidak akan mengurangi rezeki orang yang orang memelihara atau menyantuninya. 

Selain itu di sebutkan ustadz atau penceramah, bahwa anak anak kami yang orangtuanya telah tiada jangan merasa sedih, karena banyak bapak atau ibuk ibuk yang mau menjadi orangtua mu. Juga sesuai UUD 1945 yang berbunyi " anak yatim dan orang orang terlantar adalah tanggung jawab Negara, katanya.

Kemudian dilanjutkan pemberian nasi kotak dan amplop berisi uang kepada setiap anak yatim yang hadir. Nasi kotak dan amplop berisi uang di sediakan sebanyak 100 buah buat anak yatim.

Usai sholat magrib dilanjutkan makan bersama alumni dan keluarga juga bapak dan ibu guru  makan bersama, kemudian ditutup doa oleh bapak ustad Diral,S.Pdi (Syaf)



0 Komentar