Sosialisasi dan Kejujuran Kunci Sukses Vaksin Covid Lansia

 


                                  


 


Kejujuran dan sampaikan kondisi kesehatan kita yang sebenarnya merupakan kunci sukses dari pelaksanaan Vaksin Covid untuk lansia.Semua berjalan lancar dan kita juga ikut membantu program pemerintah dalam penanggulangan Covid-19.

Hal ini disampaikan Duta Vaksin Lansia kota Padang Nasrul Abit yang juga mantan Wakil Gubernur Sumbar, ketika dimintakan pengelamannya setelah mengikuti Vaksin lansia tahap kedua baru lalu,di kediamannya,Kamis (20/5/2021).

"Sayakan sudah tua, jadi tak ada yang perlu saya sembunyikan , jujur saja memang ada sedikit kekuatiran sebelum melakukan vaksin.Namun setelah mendapat penjelasan dan masukan dari dokter dan setelah saya memeriksakan kondisi kesehatan saya. Maka dengan mengucapkan bismillah,saya memutuskan untuk mengikuti Vaksinasi Covid untuk Lansia.Alhamdulillah aman,dan kondisi saya serta istri saya baik-baik saja,semua aman apalagi Vaksin tersebut telah teruji faktor Halalnya,"kata Nasrul Abit.

Setelah membaca dan mendapatkan petunjuk dari dokter, keraguan yang ada dalam diri dan istri saya jadi hilang.

" Saya akhirnya menyadari bahwa Vaksinasi Covid-19 itu sangat penting bagi lansia,karena kita kelompok usia lanjut ini sangat rentan terhadap infeksi Virus Corona. Apalagi dalam usia yang telah lanjut dimanna kita ada penyakit penyerta  dan jujur saja kondisi fisik kita juga sudah melemah ,nah ini tentu membuat para Lansia sangat sulit untuk melawan berbagai infeksi termasuk Covid-19. Inilah yang menyebabkan saya memastikan diri dengan istri saya untuk ikut vaksin lansia,jelas Nasrul Abit.

"Saya deg-degan juga saat akan vaksin, begitu pula dengan kondisi setelah melakukan vaksin,tetapi setelah waktu berlalu sehari dua hari,saya dan istri jadi lega ternyata kondisi kami aman-aman saja dan kami tetap bugar  dan merasa lebih nyaman dan aman setelah Vaksin lansia ini, Kata Nasul Abit.

Dari pengelaman saya ini, maka saya simpulkan dan sarankan kepada pihak terkait baik itu petugas kesehatan begitu pula para lansia, perlu ada kejujuran dalam menyampaikn kondisi yang sebenarnya.

" Maksud saya, petugas kesehatan dan pemeritah hendaknya sebelum nelakukan vaksinasi untuk Lansia sebaiknya dan harus melakukan sosialisasi serta penyuluhan yang lengkap kepada para lansia.Jadi coba sampaikan secara detail apa manfaat dari Vaksinasi itu secara lansung. Jadi jangan hanya lewat media. Sehingga dengan penyuluhan langsung akan lahir penyamaan persepsi dan timbukl keyakinan dari lansia itu sendiri. Bila mereka telah yakin manfaatnya,maka tentu mental mereka akan siap untuk melakukan vaksinisasi itu.Sekalilagi kumpulkan para lansia itu apakah di mushalla atau nmesjid atau tempat tertentu,berikan mereka penyuluhan.Setelah itu baru dilakukan vaksinasi.

"Saya kira kalau semua prosedural dilakukan dan penyuluhan benar-benar dioptimalkan, maka para Lansia tersebut akan antusias untuk mengikuti.Kami paara Lansia itu bukan orang-orang yang lemah mental dan penakut,Tapi beri kami penjelasan yang utuh,kata Nasrul Abit.

Menurut Nasrul Abit,jumlah Lansia (  Usia diatas 60 tahun) di setiap Kabupaten/ kota di Sumbar ini cukup banyak.Jadi perlu perencanaan yang matang.Jangan sampai terjadi, tiba-tiba saja keluar pengumuman Vaksinisasi Lansia segera dilakukan. Siapa yang sudah Lansia datang ke Puskesmas,Jangan seperti itu caranya. adakan dulu sosialisasi dan penyuluhan,harap Nasrul Abit.

Berdasarkan pengelaman  dan Vaksinisasi yang telah dilakukanya secara pribadi,kunci dari keberhasilan Vaksinisasi Lansia adalah Vaksinisasi Lansia harus diberikan kepada Lansia yang sehat. Lansia yang sehat yakni lansia yang belum pernah terinfeksi Virus  Corona. Dan juga lansia yang tidak alergi terhadap Vaksin.Lnsia yang tidak dalam keadaan Demam  atau Flu. Dan yang paling penting juga adalah Lansia yang tidak ada kontak dengan orang yang terinfeksi Virus Corona.

"Nah penjelasan ini yang harus diberitahukan kepada kami para Lansia ini. Bila semua telah dijelaskan,yakinlah tidak ada Lansia yang takut dengan Vaksinisasi Covid, kata Nasrul Abit.

 Program Vaksinisasi Covid-19 untuk Lnasia telah dilakukan April 2021 lalu untuk tahap pertama, setelah 28 hari akan dilanjutkan untuk tahap kedua.Dengan Vaksin Covid-19 untuk lansia diharapkan ini bisa jadi solusi untuk menghentikan rantai penyebaran Virus Covid-19 di Indonesia. Khususnya pada orang-orang yang berisiko tinggi mengalami penyakit berat atau kematian akibat Virus Covid-19,seperti Lansia.(Lailatul Aidil)



0 Komentar