Bupati Gelar acara Buka Bersama dengan Awak Media Kabupaten Agam.

 



LUBUK BASUNG,(indomen)---Bupati kabupaten Agam, Sumatera Barat, Minggu malam (31/3/2024) gelar acara buka bersama dengan awak media Kabupaten Agam.

Buka bersama ini diselenggarakan dalam rangka menjalin silaturahmi dengan pers/wartawan dan tokoh masyarakat pada bulan suci Ramadhan 1445 H/2024 M. 
Buka bersama ini dilaksanakan di Balairung Rumah Dinas Bupati Agam Jl. Sukarno Hatta di Padang Baru Lubuk Basung.

Tokoh masyarakat dari Bawan, Kecamatan Ampek Nagari, M Dt. Kando Marajo, dalam sambutannya memuji atas kepemimpinan Bupati Agam Andri Warman.  Dt. Kando Marajo, mengatakan , banyak kemajuan dalam kepemimpinan Bupati Andri Warman, salah satunya adalah pembangunan masjid yang bernanma Masjid Sirah. Tapi keberadaan masjid itu tidak banyak terekspos.

Karena itu, kata Dt. Kando Marajo, patut Andri Warman dipilih untuk kedua kali sebagai pemimpin Kabupaten Agam periode 2024-2029. Dengan alasan , atas keberhasilan Andri Warman membangun Masjid Sirah di Pantai Tiku, Nagari Tiku Selatan, namun sayang kurang ter ekspos, sebutnya.

Selain itu masyarakat Kabupaten Agam, sangat berharap Agar Bupati dapat mendirikan perguruan tinggi Negeri di Lubukbasung, kabupaten Agam ini, sehingga akan dapat membuat Kabupaten Agam lebih dikenal lagi dan juga sebagai ikon dari kabupaten Agam, harapnya.

Bupati Andri Warman tidak dapat hadir secara langsung buka bersama di Balairung ini, karena, kata Sekda Drs. Edi Busti, M. Si, dalam sambutannya, ada tugas penting ke jakarta.

Karena itu, bupati menyampaikan salam maaf kepada hadirin. Sekda Edi Busti, selain memaparkan hal itu, juga menyinggung terhadap berbagai hal. Kata sekda, tidak ada daerah yang tidak ada masalah, tapi permasalahan segera diselesaikan. 

Kemudian sekda juga menyinggung terhadap dana daun. Dana daun itu masuk langsung ke rekening nagari, karena itu sekda mengingatkan, agar wali nagari dalam penggunaan nya hati-hati, (Syaf/Ai).

0 Komentar